Content

Kue Bagiak, Jajanan Khas Banyuwangi

Mungkin buat sebagian orang ketika mendengar kata bagiak yang pertama terlintas adalah sendal kayu yang ada di jepang atau juga yang biasa juga ada di jawa. Bagiak yang saya hadirkan ini merupakan salahsatu oleh-oleh khas Banyuwangi yang berbentuk kue kering yang berbahan dasar tepung sagu di campur dengan kelapa parut dan beberapa bumbu lainnya. Nama kue bagiak sendiri juga bisa kita temukan di maluku, tetapi bagiak khas Banyuwangi ini teksturnya tidak sekeras bagiak dari Maluku.

Secara fisik, bentuk bagiak ini bulat-bulat panjang sebesar jempol orang dewasa. Keras di luar tetapi ketika sudah masuk mulut akan pacah dan menjadi lembek. Seiring perkebangan zaman dan makin banyaknya permintaan pasar kini kue bagiak memiliki beberapa macam rasa yaitu rasa jahe, rasa kacang,rasa susu dan juga rasa kayu manis.

Jadi ketika anda sedang berada di banyuwangi atau ketika anda sedang dari atau mau ke bali dan lewat banyuwangi tidak ada salahnya anda membeli bagiak ini untuk oleh-oleh keluarga atau orang terkasih anda. Selain membantu perekonomian masyarakat anda juga telah ikut melestarikan kekayaan kuliner indonesia, jangan sampai setelah di klaim sama orang baru kita ribut.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Translate This Blog

Deskripsi Blog

Sebuah blog yang didedikasikan khusus untuk mempromosikan destinasi wisata di wilayah banyuwangi. Mengenalkan adat & budaya yang sudah turun temurun serta pesona alam yang wajib ada dalam daftar tempat liburan yang akan anda kunjungi. Menunjukkan keragaman hayati flora dan fauna yang sudah menjadi bagian dari eksotisme wilayah Banyuwangi.

Beberapa destinasi wisata yang populer adalah Kawah Ijen, Taman Nasional Baluran, Taman Nasional Alas Purwo, G-Land, Red Island, Taman Nasional Meru Betiri, Teluk Hijau dan Sukamade.

Memudahkan Reservasi hotel di berbagai wilayah Banyuwangi. Untuk membantu akomodasi perjalanan wisata anda, silahkan hubungi kami di nomor 0821.3987.1116